Thursday 3 December 2015

Membuat Animasi Dasar di After Effect

Hallo Teman-teman sekarang saya akan berbagi ilmu tentang Membuat Animasi Dasar di After Effect, bagi Teman-teman mungkin yang belum tahu itu apa sih after effect dan kegunaannya untuk apa, Teman-teman bisa membaca artikel saya sampai selesai dan simak baik-baik tetapi alangkah lebih baik jika Teman-teman siapkan laptop atau notebook dan buka software after effectnya. After effect boleh yang versi berapa ajah, CS 3, CS 4, CS5, CS5,5 CS 6 ataupun yang CC. Dalam pembahasan kali ini saya akan memberikan tutorial menggunakan Rectangle Tools pada after effect. Oke jangan lama-lama nanti bosan langsung saja ke TKP.

Membuat Animasi Dasar di After Effect

1. Pertama yang Teman-teman lakukan adalah membuka software after effect, Kemudian buat New Composite. Tahukan membuat Composite, kalau tidak tahu silahkan tekan CTRL + N nanti akan mucul Composite Setting, Nah silahkan Teman-teman setting sendiri ya.

2. Kedua kita akan membuat objek yang akan kita gerakan menjadi animasi. Silahkan tekan kotak dan buat di lembar kerja. Atau bisa tekan Q kalau cara cepatnya.

3. Setelah itu kita akan menggerakkan si objek Rectangle tools menjadi animasi berjalan menggunakan position.


Untuk membuat position di atas silahkan aktifkan dulu Shape Layer 1 kemudian tekan P, atau bisa tekan tombol panah di sebelah kotak biru tetapi cara ini lama dan ribet bagi yang masih pemula. Untuk menggerakkan animasi Teman-teman tekan yang sudah saya lingkari warna biru. dan tarik Current Time Indicator ke 05s. Kemudian tekan lagi lingkaran yang berwarna biru itu.


Setelah langkah pertama dan ketiga di lakukan maka animasi yang anda buat sudah bisa bergerak, namun perlu di ingat angka pada position harus di ubah tidak boleh sama. Misalkan pada titik pertama angkanya adalah 640.5, 360.0 dan untuk kedua nilainya harus di ubah supaya animasi dapat bergerak sesuai yang kita inginkan.

4. Setelah langkah di atas sukses sekarang kita lanjut ke langkah menghilangkan object, menghilangkan object ada dua tipe, tipe pertama menggunakan Scale dan kedua menggunakan opacity.
  a.) Scale adalah mengatur kecil besarnya suatu object.
  b.) Opacity yaitu di gunakan untuk menghilangkan suatu object tanpa harus mengecilkan ukuran object.
Apabila ingin menghilangkan suatu object tinggal di aktifkan Shape Layer kemudian tekan O.

5. Rotation yaitu untuk memutarkan suatu object bisa 360 derajat ataupun -360. Apabila ingin menggunakan Rotation aktifkan Shape Layer dan tekan tombol R.


Itulah tentang cara membuat animasi dasar di After Effect, jika Anda ingin membuat yang lebih baik lagi dari yang ini silahkan, pada intinya di dalam software After Effect terdapat tools tools yang sangat berguna dan bermanfaat untuk di gunakan dalam membuat animasi akan tetapi kita tidak mengetahui terlebih dahulu tools tools tersebut di gunakan untuk apa.
No comments:
Write komentar